Widget Yang Gak Perlu Ada Di Blog - Widget atau alat bantu atau bisa juga dibilang alat pendukung di blog memang sepertinya harus ada . Selain halaman akan terkesan lebih hidup , pemasangan widget juga akan memberi kemudahan bagi para pengunjung blog ataupun website . Jika , widget itu memang berguna untuk para pengunjung .

Tapi ... Ada dan bahkan banyak sekali widget yang sebenarnya tidak begitu penting namun dipasang di Blog . Apa tujuannya ???

Dibawah ini saya mau membahas beberapa widget yang menurut saya tidak perlu ada di Blog karena sama sekali tidak berguna untuk para pengunjung maupun pemilik blog .

Widget Negatif



Flag Counter


Widget Flag Counter adalah widget dari pihak ketiga yang sering sekali kita temui di blog Indonesia . Mungkin banyak juga blog luar yang menggunakan widget ini dan memang widget ini asal nya dari luar . Namun pentingkah widget ini terpasang ?

Widget Counter fungsinya adalah memberikan informasi data kunjungan menurut negara . Ya fungsinya adalah untuk memberitahukan siapapun yang membuka halaman tersebut bahwa blog tersebut sudah dikunjungi oleh orang dari seluruh dunia . Tapi pertanyaannya adalah apa itu penting buat para pengunjung blog ? Itu yang harus dipertimbangkan .

Facebook Like Pop Up


Widget ini sering sekali kita jumpai bahkan di website besar yang tidak bisa disebutkan namanya . Model pemasangannya adalah Pop Up dan otomatis akan menutupi halaman utama dari Blog tersebut . Tujuannya adalah meminta kepada para pengunjung untuk klik "LIKE" . gaya pemasangan widget ini juga beragam mulai dari yang sekedar nongol dan ilang kalau di Klik Close dan ada juga yang harus menunggu beberapa detik ( biasanya ribuan ) untuk bisa menghilangkan widget itu . Dan itu sangat mengganggu .

Ada banyak metode yang bisa digunakan untuk menambah Fans di Fanspage tanpa menyusahkan para pengunjung blog dan itu lebih masuk akal .

Mashable Subcribtions Widget


Fungsi dari widget ini adalah memberikan kesempatan pada para pengunjung untuk menjadi pengikut setia dari blog tersebut . Selaini itu widget ini juga akan menampilkan data valid jumlah follower twitter dan likers fanspage serta google+ . Tapi pada faktanya widget ini cukup berat saat di load . Untuk itu perlu sekali berpikir ulang jika ingin menampilkan widget ini di blog . Toh ada Subscribtions Form yang lebih ringan dan stylish dan lebih recommended dari widget mashable ini .

Geo Widget


Tidak jarang loh blog yang memasang widget ini dengan maksud ingin menunjukan pada dunia bahwa blog tersebut sudah dikunjungi oleh jutaan orang ( mungkin ) dari seluruh dunia . Lalu apa pentingnya ? Pamer ?

Widget ini sama sekali tidak penting untuk para pengunjung blog yang berniat untuk membaca artikel dan bukan untuk melihat jumlah visitor blog tersebut .
Selain itu masih ada widget statistik bawaan Blogger yang lebih akurat dalam menampilkan data kunjungan blog ( Page views ) dan itu lebih ringan .

Musik


Widget musik akan menambah suasana dan juga mendukung tema pada blog tersebut . Tapi ... apa itu perlu ? Toh tidak semua komputer ada speakernya . Dan faktanya widget musik itu justru bisa merusak suasana blogging dan browsing si pengunjung dan parahnya hal itu bisa membuat pengunjung buru buru Close tab karena berisik .
Kemarin saja saya sempat mengagetkan tetangga karena membuka Blog dengan musik yang cukup nge-beat dan saat itu saya set Speaker Volume 100% .

Biasanya widget ini terpasang pada blog-blog personal dan Diary's Blog .

FeedJit


Masih soal data visitor yang tampil di Blog . Pertanyaannya adalah , apa itu perlu untuk ditampilkan ???
Beberapa waktu yang lalu saya sempat mampir di sebuah blog ( wanita ) yang membuat saya agak bingung dan heran . Ada banyak sekali widget visitor disana , dan 3 diantaranya adalah FeedJit . Ko bisa begitu yah ?
Dan anehnya lagi disitu di set untuk tampil disemua halaman yang pada akhirnya akan membuat halaman tersbut menjadi aneh saat isi postingnya pendek . Dan itu memang benar benar sering sekali terjadi di Blog Indonesia .
Bukan hanya itu , di Feedjit para pengunjung yang datang akan tampil dengan kata kunci yang digunakan dan ini bisa menguntungkan para pesaing untuk mengambil kata kunci yang menjadi favorit di vlog tersebut . Dan lagi , secara tidak langsung jika kita memasang widget Feedjit maka kita adalah menjadi pemasar iklan yang dipasang di widget tersebut . Apa itu menguntungkan buat kita ? Dan apa itu berguna buat pengunjung ?

Float Content


Konten melayang yang bkin blog jadi terkesan Rusuh . Biasanya widget ini berisi iklan yang terpampang melayang di samping kiri kanan dan juga bawah blog . Dan anda tau apa dampak yang timbul ?
Apa pengunjung akan klik widget iklan ( mungkin PPC ) tersebut ? Tidak .

Kebanyakan pengunjung akan merasa risih dengan iklan iklan tersebut dan jangankan mengklik iklannya , untuk datang lagi ke blog tersebut juga malas .

Dan lagi konten yang muncul adalah terserah pada Advertiser iklan toh , kadang iklan yangmuncul sama sekali tidak mendidik dan bahkan berbau Porno . Mungkin ini tergantung dari layanan mana yang digunakan .

Label


Widget ini adalah widget default blogger yang memang selalu muncul saat kita instal template . Mungkin kebanyakan blogger menggunakan widget ini termasuk saya . Tapi kenapa saya bilang ini tidak perlu dipasang ? Karena widget ini tidak membantu kita dalam Hal SEO , kecuali mungkin jika kita sudah men-setting robot txt untuk mengindeks widget label .

Fungsi utama dari widget ini mungkin akan membantu para pengunjung untuk menemukan topik artikel yang dibutuhkan oleh para pengunjung dan ini cukup membantu .


Kesimpulan


Sejauh ini saya sudah beberapa kali bilang dalam beberpa postingan saya untuk selalu mempertimbangkan pemasangan widget sebelum anda memutuskan untuk memasang widget tersebut di Blog , ya dengan alasan Manfaat dan tidak manfaatnya widget tersebut .

Dan saya pikir untuk melakukan itu tidaklah sulit dan kita pasti tau apa yang kita butuhkan dan juga orang lain inginkan .

Dan itu saja dari saya , sebenarnya masih ada banyak lagi widget yang terus bermunculan dan kadang tidak penting dan merupakan Widget Yang Gak Perlu Ada Di Blog , silahkan ditambahkan dan semoga bermanfaat untuk semuanya .

4 comments

avatar
31 October 2013 at 11:04

Boleh juga di pertimbangkan...wkwk

Reply
avatar
31 October 2013 at 14:35

wkwk juga :P

Reply
avatar
1 February 2015 at 19:52

terimakasih banyak sob informasinya sangat membantu...

Reply
avatar
26 February 2015 at 13:56

Sasma sama sob, semoga yang lain juga terbantu

Reply

Berikan komentar anda tanpa menyisipkan tautan aktif. Terimakasih